10 Bahan Alami untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Tanpa Efek Samping

bahan alami untuk menghilangkan flek hitam

Bahan alami untuk menghilangkan flek hitam di wajah telah menjadi pilihan yang tepat dan banyak diminati bagi para wanita yang ingin merawat kulit secara alami tanpa efek samping yang merugikan. 

Dibandingkan dengan penggunaan produk skincare yang seringkali mengandung bahan kimia yang dapat menyebabkan iritasi atau reaksi alergi pada kulit sensitif, penggunaan bahan alami memberikan alternatif terbaik akan keamanan dan kesehatan kulit yang lebih baik secara mudah digunakan.

Maka dari itu, jika kalian mengalami permasalahan ini bisa menggunakan bahan alami agar bisa disembuhkan dengan cepat.

Lalu, apa bahan alami untuk menghilangkan flek hitam membandel? Simak selengkapnya pada artikel berikut ini ya!

10 Bahan Alami untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Bagi kalian yang sedang mencari solusi alami untuk menghilangkan flek hitam, berikut adalah 10 bahan alami yang bisa dicoba, seperti:

1. Pepaya 

Mengutip dari laman resmi Pharmeasy, bahan alami untuk menghilangkan flek hitam yaitu pepaya. Pepaya bisa digunakan untuk berbagai permasalahan kulit wajah, sebab memiliki sifat eksfoliator yang sangat baik. Pepaya mengandung asam buah yang dikenal sebagai asam alfa-hidroksi (AHA).

Ini akan membantu mencerahkan dan membuat kulit tampak awet muda. AHA bermanfaat untuk kulit kering, hiperpigmentasi, jerawat, dan garis halus di wajah.

2. Lidah Buaya 

Mengutip dari jurnal On The Novel Action of Melanolysis by a Leaf Extract of Aloe vera and Its Active Ingredient Aloin, Potent Skin Depigmenting Agents, dalam Planta Medica, lidah buaya mengandung aloin yang memiliki berbagai khasiat bagi kulit.

Memiliki kemampuan untuk mencerahkan kulit akibat flek hitam sehingga dapat dihilangkan. Untuk itu, lidah buaya bisa menjadi cara menghilangkan flek hitam di wajah yang membandel secara alami.

3. Lemon

Bahan alami untuk menghilangkan flek hitam pada wajah berikutnya yaitu lemon. Kandungan vitamin C dalam lemon membantu mencerahkan kulit dan mengurangi produksi melanin yang menyebabkan flek hitam.

Kalian dapat mengaplikasikan jus lemon langsung ke area yang terkena flek hitam atau mencampurkannya dengan madu untuk manfaat tambahan.

4. Tomat 

Terkadang penyebab flek hitam bisa terjadi karena paparan sinar matahari yang berlebihan. Tomat secara alami kaya akan likopen yang dapat melindungi kulit dari sinar matahari.

Tomat juga kaya akan sumber vitamin, mineral, dan antioksidan yang baik yang dapat membantu kulit kalian terlihat bersinar dan bersih.

5.  Yogurt 

Yoghurt adalah bahan pencerah kulit alami yang membantu memudarkan flek hitam dengan cara mengelupas kulit. Kaya akan asam laktat yang memperbaiki perubahan warna dan bintik-bintik penuaan.

Selain itu, juga membantu memperbaiki warna kulit, dan tekstur serta mengurangi peradangan. Kalian bisa menggunakan yoghurt saja atau menggabungkannya dengan produk alami lainnya seperti kunyit atau oatmeal.

6. Teh Hijau

Bahan alami untuk menghilangkan flek hitam dengan cepat dengan konsumsi teh hijau. Mengutip dari jurnal resmi Journal of Cutaneous and Aesthetic Surgery, penggunaan secara teratur ekstrak teh hijau dapat membantu mencerahkan flek hitam.

Kandungan yang terdapat dalam teh hijau diyakini memiliki sifat depigmentasi yang dapat meningkatkan kecerahan kulit.

Salah satu cara untuk mengaplikasikan manfaat teh hijau adalah dengan menggunakan air rebusan teh hijau secara teratur.

Caranya cukup sederhana, kalian bisa mengoleskan air rebusan teh hijau yang sudah didinginkan ke wajah dengan kapas atau tisu.

Setelah dibiarkan mengering selama beberapa waktu, bilas wajah menggunakan air bersih. Pastikan untuk mengaplikasikan pelembap setelahnya untuk menjaga kelembapan dan kesehatan kulit.

7. Minyak Kelapa

Minyak kelapa kaya mengandung asam lemak dan antioksidan yang dapat membantu menghidrasi kulit serta memudarkan flek hitam.

Gunakan minyak kelapa secara langsung sebagai pelembap wajah atau campurkan dengan bahan lain untuk mendapatkan manfaat tambahan.

8. Madu 

Jika kalian mencari bahan alami untuk menghilangkan flek hitam, masker madu bisa menjadi pilihan. Untuk mencapai hasil yang optimal, konsistensi dalam perawatan wajah ini sangat penting.

Madu mengandung sifat antiinflamasi dan antioksidan yang dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan kecerahan kulit. Untuk membuat masker, kalian bisa mencampurkan madu murni dengan bahan alami lain seperti yogurt atau tepung beras.

Aduk semua bahan hingga membentuk pasta yang kental. Kemudian, aplikasikan secara merata pada area wajah yang memiliki flek hitam.

Biarkan masker selama 3-5 menit sebelum membilasnya dengan air bersih hingga bersih. Ingatlah untuk melakukan perawatan ini secara rutin agar dapat melihat hasil yang maksimal.

9. Kunyit

Kunyit mengandung senyawa curcumin yang memiliki sifat antiinflamasi dan pemutih alami. Kalian dapat membuat pasta kunyit dengan mencampurkan kunyit bubuk dengan air atau minyak kelapa dan mengaplikasikannya secara langsung ke area yang terkena flek hitam.

10. Pisang

Bahan alami untuk menghilangkan flek hitam pada wajah yang mudah dicari yaitu pisang. Ternyata, pisang tidak hanya bermanfaat untuk meningkatkan energi tubuh, tetapi juga dapat digunakan sebagai alternatif untuk mengatasi flek hitam yang sulit hilang di wajah.

Hal ini disebabkan oleh kandungan retinol dan vitamin A dalam pisang yang dapat membantu mencerahkan kulit.

Cobalah untuk membuat masker wajah dari pisang yang telah dihaluskan dan aplikasikan secara merata pada kulit wajah. Biarkan masker mengering beberapa saat sebelum membilasnya dengan air bersih.

Dengan demikian, kalian dapat memanfaatkan khasiat pisang secara alami untuk mendapatkan kulit yang lebih cerah dan bersinar.

Kenapa Harus Memilih Bahan Alami?

Ada beberapa alasan kenapa kalian harus memilih bahan alami untuk menghilangkan flek hitam, yaitu:

1. Aman dan Minim Efek Samping 

Bahan alami umumnya lebih aman untuk digunakan pada kulit dibandingkan dengan produk skincare yang mengandung bahan kimia.

2. Lebih Murah

Bahan alami dapat ditemukan dengan mudah di sekitar kita dan umumnya lebih murah dibandingkan dengan produk skincare yang mahal.

3. Ramah Lingkungan

Penggunaan bahan alami ini dapat membantu mengurangi penggunaan produk skincare yang mengandung bahan kimia yang dapat mencemari lingkungan.

Dengan menggunakan bahan alami ini secara teratur dan konsisten, kalian dapat menghilangkan flek hitam di wajah tanpa perlu khawatir tentang efek samping yang merugikan.

Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan kulit dan menggunakan sunscreen setiap kali beraktivitas di luar ruangan untuk melindungi kulit wajah.

Rekomendasi Dokter Spesialis Kulit Wajah Terpercaya

Apabila kalian ingin mengetahui lebih lanjut tentang perawatan kulit wajah agar terhindar dari flek hitam membandel yang timbul secara medis tanpa ketergantungan. Kalian dapat menghubungi dokter spesialis kulit di Metaderma.id

Berikut terdapat beberapa dokter spesialis kulit yang sudah memiliki pengalaman hingga 14 tahun dan mendapatkan rating terbaik dari para pasien yang telah mereka tangani:

1. Dr.dr Darma, SpD.V.E, Subsp.OBKFINSDV, FAADV

Dr.dr Darma, SpD.V.E, Subsp.OBKFINSDV, FAADV merupakan salah satu dokter spesialis kulit wajah yang telah berpengalaman selama 14 tahun. Tempat praktiknya ada di dua tempat yaitu DNI Skin Centre dan RSUP Prof.Ngoerah

2. Dr. Ida Ayu Listya Pradnya S, M.Biomed, SpKK

Dr. Ida Ayu Listya Pradnya S, M.Biomed, SpKK memiliki pengalaman selama 4 tahun di bidang spesialis kulit wajah. Saat ini tempat praktiknya di DNI Skin Centre.

3. Dr. Gusti Ayu Tika Pitha Loka

Sedangkan untuk Dr. Gusti Ayu Tika Pitha Loka memiliki pengalaman 2 tahun dan tempat praktiknya di DNI Skin Centre.

Itulah beberapa dokter spesialis kulit wajah yang bisa kalian hubungi jika mengalami masalah kulit wajah secara tepat dan cepat. Kalian bisa berkonsultasi dari rumah tanpa harus mengantri dan biaya murah hanya melalui chat WhatsApp saja.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera hubungi dokter spesialis kulit wajah Metaderma.id sekarang juga dengan cek website resminya di Metaderma.id sekarang juga!

Referensi:

Pharmeasy.in. Foods to Avoid with Diabetes: A Comprehensive Nutritional Guide. Diakses 20 April 2024.

Manipal Hospitals. 7 Natural Remedies To Get RidOf Dark Spots. Diakses 20 April 2024.

https://www.manipalhospitals.com/blog/7-natural-remedies-to-get-rid-of-dark-spots/