Essence: Manfaat dan Cara Menggunakannya!

Essence

Essence adalah salah satu jenis skincare berbahan dasar air yang mengandung bahan aktif dalam konsentrasi tinggi. Meskipun tidak termasuk dalam basic skincare, essence memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit.

Bahan-bahan yang terkandung di dalam essence umumnya adalah air sebagai bahan dasar untuk menghidrasi kulit. Lalu gliserin sebagai agen pelembab yang membantu mengunci kelembapan ke dalam kulit. Serta bahan lain seperti asam hialuronat, ekstrak tumbuhan, vitamin, mineral dan lipid.

Penggunaan essence juga dapat melengkapi rangkaian perawatan kulit harian untuk mendapatkan kulit yang lebih bersih, sehat, dan cerah. Oleh karena itu, essence memiliki beberapa kegunaan diantaranya yaitu:

  1. Menyeimbangkan pH kulit.
  2. Menghidrasi sel-sel kulit.
  3. Melindungi lapisan pelindung kulit (skin barrier).
  4. Melembutkan dan menghaluskan permukaan kulit (epidermis).
  5. Meningkatkan kesehatan kulit.

Essence juga dapat membantu meningkatkan efektivitas kinerja produk skincare lainnya. Penggunaan essence memungkinkan penyerapan produk skincare lain oleh kulit menjadi lebih maksimal.

Jika rutinitas skincare dirasa tidak menunjukkan perubahan signifikan meski telah menggunakannya dengan rutin dan teratur, mungkin kulit tidak dapat melakukan penyerapan produk dengan baik. Hal ini dapat diatasi dengan menggunakan essence. Sebab, essence membantu kulit agar lebih siap menerima manfaat dari produk skincare lainnya.

Cara Menggunakan Essence

Teknik Slugging

Meskipun essence dan toner terlihat mirip, keduanya adalah produk skincare yang berbeda dengan fungsi masing-masing. Essence memiliki kandungan bahan aktif yang umumnya tidak terdapat pada toner. Essence juga memiliki kandungan yang lebih kaya dan memberikan manfaat tambahan untuk kulit.

Pemakaian essence tidak memiliki aturan baku yang kaku. Essence termasuk dalam kategori skincare yang lembut dan dapat digunakan dua kali sehari, pagi dan malam. Jumlah essence yang digunakan dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit masing-masing.

Setelah membersihkan kulit dengan pembersih yang lembut sesuai dengan jenis kulit, langkah-langkah pemakaian essence meliputi penggunaan toner dengan kapas atau ujung jari, kemudian mengoleskan essence ke kulit. Selanjutnya, tepuk-tepuk kulit wajah agar penyerapan essence menjadi lebih maksimal.

Selain itu, essence juga dapat digunakan dengan cara menuangkannya ke kapas sebelum diaplikasikan pada kulit. Setelah menggunakan toner dan essence, lanjutkan dengan mengaplikasikan skincare lainnya seperti serum dan pelembap.