3 Tips Mendapatkan Manfaat Maksimal dari Skincare

manfaat maksimal skincare

Banyak dari kita yang menginginkan manfaat dan hasil maksimal setelah menggunakan skincare. Tapi, tanpa pengetahuan yang cukup tentang cara kerja skincare, penggunaan skincare hanya akan sia-sia dan membuang waktu.

Mungkin banyak diantara kalian yang merasa belum mendapatkan hasil dari skincare selama ini. Bisa jadi kamu melakukan kesalahan-kesalahan yang mengakibatkan skincare tidak bekerja secara maksimal.

Sebelumnya kita telah mengetahui alasan-alasan mengapa skincare yang kamu gunakan tidak bekerja secara maksimal. Kali ini Metaderma akan memberikan tips untuk mendapatkan manfaat maksimal dari skincare yang kamu gunakan.

Tips kali ini dapat dari seorang dokter estetika, Yessica Tania. Kini, dr. Yessica aktif membagikan informasi seputar perawatan kulit melalui akun Instagramnya @dr.yessicatania. Dokter Yessica membagikan 3 tips untuk memaksimalkan penggunaan produk-produk skincare atau perawatan kulitmu. Simak penjelasannya berikut ini.

Tips Mendapatkan Manfaat Maksimal Skincare

1. Mulai rutinitas skincare malam lebih awal

Dengan memulai rutinitas skincare malam lebih awal, maka skincare malam yang kamu aplikasikan dapat bekerja lebih maksimal sepanjang malam. Jika kamu melakukan skincare malam terlalu larut, maka waktu yang digunakan skincare untuk memaksimalkan fungsinya jadi lebih sedikit.

Usahakan untuk tidak menunda-nunda untuk melakukan perawatan kulit di malam hari. Semakin lama kamu menunda bisa jadi semakin malas untuk melakukan rutinitas skincare malam, bahkan terlewat karena tertidur.

2. Jangan gunakan kapas

Untuk mengaplikasikan produk-produk perawatan kulit, hindari penggunaan kapas. Terutama ketika kamu menggunakan toner atau essence.

Produk perawatan kulit toner atau essence akan bekerja dengan maksimal ketika kamu mengaplikasikannya langsung menggunakan tangan. Penggunaan kapas hanya membuat produk jadi terbuang lebih banyak.

3. Jangan takut mengkombinasikan skincare

Alih-alih memaksakan penggunaan satu rangkaian skincare dari merek yang sama, kamu dapat mengombinasikan beberapa merek skincare. Namun tetap dengan memperhatikan fungsinya. Kombinasi dengan memperhatikan fungsi yang sesuai dengan jenis kulit dapat memaksimalkan penggunaan skincare.

Ketiga tips tersebut dapat kamu coba terapkan sekarang juga untuk mendapatkan manfaat maksimal dari skincare yang kamu gunakan. Selamat mencoba!