7 Cara Memilih Pelembab Wajah untuk Perlindungan Maksimal pada Semua Jenis Kulit

Kulit wajah yang sehat dan terawat merupakan dambaan setiap orang. Salah satu kunci utama untuk mencapainya dengan menggunakan pelembab yang tepat. 

Pelembab bekerja dengan cara menghidrasi kulit, sehingga membuatnya terasa lebih lembut, kenyal, dan terlindungi dari kerusakan eksternal.

Namun, cara memilih pelembab yang tepat tidak selalu mudah. Ada banyak jenis pelembab di pasaran dengan berbagai formula dan kandungan yang berbeda-beda.

Lantas, bagaimana cara memilih pelembab yang sesuai dengan kebutuhan kulit? Simak selengkapnya pada artikel berikut ini, ya.

Bagaimana Cara Mengaplikasikan Pelembab untuk Mendapatkan Hasil Terbaik?

Waktu terbaik mengaplikasikan pelembab adalah saat kulit masih lembab. Setelah menggunakannya secara lembut, tepuk-tepuk lembut wajah dalam keadaan lembab, lalu segera oleskan selapis pelembab untuk mengunci hidrasi.

Meskipun rangkaian pelembab yang baik adalah awal yang baik, penting untuk tetap terhidrasi dan mendapatkan nutrisi penting (vitamin, asam lemak esensial) yang merupakan bahan pembangun kesehatan kulit. 

Menghindari merokok dan menggunakan sunscreen untuk perlindungan terhadap sinar matahari yang baik juga sangat penting untuk perawatan kulit jangka panjang.

7 Cara Memilih Pelembab Wajah

Berikut terdapat 7 cara memilih pelembab wajah untuk perlindungan maksimal pada semua jenis kulit, di antaranya:

1. Kenali Jenis Kulit

Langkah pertama dalam memilih pelembab adalah mengenali jenis kulit kalian. Setiap jenis kulit memiliki kebutuhan yang berbeda, dan pelembab bekerja untuk satu jenis kulit mungkin tidak efektif untuk yang lain. Berikut beberapa karakteristik jenis kulit:

  • Kulit Kering: Terasa kaku dan kasar, cenderung bersisik atau mengelupas.
  • Kulit Berminyak: Tampak berkilau, terutama di area T-zone (dahi, hidung, dagu), sering kali berjerawat.
  • Kulit Kombinasi: Kombinasi dari kulit kering dan berminyak, dengan area T-zone yang berminyak dan area pipi yang kering.
  • Kulit Sensitif: Mudah teriritasi, sering kali memerah atau terasa gatal.

Dengan mengetahui jenis kulit, kalian dapat lebih mudah memilih pelembab yang sesuai dengan kebutuhan.

2. Pilih Pelembab dengan Bahan Aktif yang Sesuai

Setelah mengetahui jenis kulit, cara memilih pelembab lainnya yaitu dengan pilih pelembab dengan bahan aktif yang sesuai. Beberapa bahan aktif yang umum dalam pelembab dan manfaatnya antara lain:

  • Hyaluronic Acid: Cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit kering. Bahan ini dapat menarik dan mempertahankan kelembaban, membuat kulit terasa kenyal dan terhidrasi.
  • Ceramide: Ideal untuk kulit kering dan sensitif, ceramide membantu memperbaiki dan memperkuat lapisan pelindung kulit.
  • Niacinamide: Bagus untuk kulit berminyak dan jerawat, niacinamide membantu mengurangi produksi minyak dan mengecilkan pori-pori.
  • Aloe Vera: Cocok untuk kulit sensitif dan berjerawat, aloe vera memiliki sifat menenangkan dan anti-inflamasi.
  • Dengan memilih pelembab yang mengandung bahan aktif sesuai kebutuhan kulit, kalian dapat mencapai hasil yang lebih optimal.

3. Perhatikan Tekstur dan Formula Pelembab

Tekstur dan formula pelembab juga memiliki peran penting dalam efektivitasnya. Pelembab dengan tekstur ringan seperti gel atau lotion cocok untuk kulit berminyak, sementara krim atau balm yang lebih kental lebih cocok untuk kulit kering. 

Untuk kulit kombinasi, kalian bisa memilih tekstur yang berada di tengah-tengah, seperti lotion atau gel-cream.

Kulit sensitif biasanya lebih cocok dengan pelembab yang bebas pewangi dan bebas alkohol, karena bahan-bahan tersebut dapat menyebabkan iritasi.

4. Pilih Pelembab dengan SPF untuk Perlindungan Tambahan

Sinar UV adalah salah satu penyebab utama kerusakan kulit dan penuaan dini. Oleh karena itu, cara memilih pelembab yang mengandung SPF menjadi langkah bijaksana untuk melindungi kulit dari efek berbahaya sinar matahari. 

Pelembab dengan SPF minimal 30 PA++ sudah cukup untuk penggunaan sehari-hari. Jika kalian sering beraktivitas di luar ruangan, pertimbangkan pelembab dengan SPF yang lebih tinggi.

5. Lakukan Patch Test

Sebelum menggunakan pelembab baru secara keseluruhan, uji reaksi kulit terlebih dahulu. 

Oleskan sedikit pelembab di bagian kecil kulit, seperti di belakang telinga atau di pergelangan tangan, dan tunggu selama 24 jam. 

Apabila tidak ada reaksi negatif seperti kemerahan, gatal, atau iritasi, kalian bisa melanjutkan penggunaan pada wajah.

Langkah ini sangat penting, terutama jika kalian memiliki kulit sensitif atau pernah mengalami reaksi alergi terhadap produk perawatan kulit sebelumnya.

6. Cari Rekomendasi dan Review Produk

Cara memilih pelembab berikutnya yaitu mencari rekomendasi dan membaca review produk dari pengguna lain dapat membantu kalian membuat keputusan yang lebih baik. 

Banyak situs web dan forum kecantikan menyediakan ulasan produk yang mendetail, termasuk pengalaman pribadi pengguna dengan jenis kulit yang berbeda. 

Kalian juga dapat berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan rekomendasi produk yang sesuai dengan kondisi kulit.

7. Gunakan Pelembab Secara Rutin

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan pelembab secara rutin dua kali sehari, setelah mencuci muka dan setelah mandi.

Dengan mengikuti 7 cara memilih pelembab di atas, kalian dapat memilih pelembab wajah yang tepat untuk perlindungan maksimal pada semua jenis kulit. 

Sehingga kulit wajah kalian akan terasa lebih sehat, terawat, tetap terhidrasi, dan terlindungi,  sepanjang hari.

Rekomendasi Dokter Spesialis Kulit Wajah Terpercaya

Apabila kalian ingin tahu lebih lanjut mengenai cara memilih pelembab secara medis tanpa ketergantungan. Kalian dapat menghubungi dokter spesialis kulit di Metaderma.id

Berikut terdapat beberapa dokter spesialis kulit yang sudah memiliki pengalaman hingga 14 tahun dan mendapatkan rating terbaik dari para pasien yang telah mereka tangani:

1. Dr.dr Darma, SpD.V.E, Subsp.OBKFINSDV, FAADV

Dr.dr Darma, SpD.V.E, Subsp.OBKFINSDV, FAADV merupakan salah satu dokter spesialis kulit wajah yang telah berpengalaman selama 14 tahun. Tempat praktiknya ada di dua tempat yaitu DNI Skin Centre dan RSUP Prof.Ngoerah

2. Dr. Ida Ayu Listya Pradnya S, M.Biomed, SpKK

Dr. Ida Ayu Listya Pradnya S, M.Biomed, SpKK memiliki pengalaman selama 4 tahun di bidang spesialis kulit wajah. Saat ini tempat praktiknya di DNI Skin Centre.

3. Dr. Gusti Ayu Tika Pitha Loka

Sedangkan untuk Dr. Gusti Ayu Tika Pitha Loka memiliki pengalaman 2 tahun dan tempat praktiknya di DNI Skin Centre.

Itulah beberapa dokter spesialis kulit wajah yang bisa kalian hubungi untuk memahami cara memilih pelembab secara tepat dan cepat. Kalian bisa berkonsultasi dari rumah tanpa harus mengantri dan biaya murah hanya melalui chat WhatsApp saja.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera hubungi dokter spesialis kulit wajah di Metaderma.id sekarang juga!

Referensi:

Alchimie Forever. 10 Tips On How To Choose The Right Moisturizer. Diakses 23 Juni 2024.

https://www.alchimie-forever.com/blogs/the-alchemist-blog/10-tips-on-how-to-choose-the-right-moisturizer-for-your-skin

Dermstore. 6 Things Dermatologists Wish You Knew Before Buying Your Moisturizer. Diakses 23 Juni 2024.

https://www.dermstore.com/blog/your-burning-questions-about-moisturizers-answered-by-a-dermatologist/

WebMD. Choosing the Right Moisturizer for Your Skin. Diakses 23 Juni 2024.

https://www.webmd.com/beauty/features/moisturizers